Pemain Timnas U-23 Terpapar Covid-19, Menpora Zainudin Amali Sebut Penyembuhannya Bisa Lebih Cepat

- 11 Februari 2022, 14:41 WIB
Menpora Zainudin Amali menanggapi keberlangsung kompetisi, saat konferensi pers terkait Timnas Indonesia U-23 mundur dari Piala AFF.
Menpora Zainudin Amali menanggapi keberlangsung kompetisi, saat konferensi pers terkait Timnas Indonesia U-23 mundur dari Piala AFF. /kemenpora.go.id

PORTAL BOJONEGORO - PSSI memutuskan membatalkan keikutsertaan Timnas Indonesia di turnamen Piala AFF U-23 pada 14 sampai 26 Februari 2022 di Kamboja.

Keputusan PSSI tersebut, dipahami Menteri Pemuda dan Olah raga (Menpora) Zainuddin Amali karena beberapa pemain Timnas Indonesia dinyatakan positif Covid-19.

Menpora Zainuddin Amali berharap, PSSI fokus untuk penyembuhan para pemain yang terpapar Covid-19 serta pemulihan pemain yang mengalami cedera.

Baca Juga: Siap Jajal Sirkuit Mandalika, Berikut Tim dan Pebalap MotoGP 2022

“Pertimbangan pelatih Shin Tae-yong sudah tepat. Kita tidak boleh memaksakan diri di tengah situasi seperti ini,"kata Menpora Zainuddin Amali, dilansir PortalBojonegoro dari KabarBanten yang dikutip dari laman resmi Kemenpora, Jumat 11 Februari 2022.

"Itu adalah kejadian di luar kehendak pelatih, federasi, apalagi pemerintah,” tambah Menpora Zainuddin Amali.

Menpora Zainuddin Amali meyakini para pemain Timnas Indonesia yang terpapar Covid-19 bisa lebih cepat penyembuhannya.

Baca Juga: Kabar Mengejutkan! Timnas Indonesia Batal Ikut Turnamen Piala AFF U-23 di Kamboja, PSSI Minta Maaf

Berdasarkan pengalaman di PON XX Papua 2021, kata Menpora, biasanya atlet yang terpapar penyembuhannya bisa cepat.

Halaman:

Editor: Ainur Rofik


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini