Ini Profil Sandy Walsh Pemain Eropa Pertama Gabung Timnas Indonesia

- 12 Februari 2022, 16:16 WIB
Biodata Sandy Walsh, Menpora Resmi Restui Naturalisasi, Siap Beraksi di Kualifikasi Piala Asia 2023
Biodata Sandy Walsh, Menpora Resmi Restui Naturalisasi, Siap Beraksi di Kualifikasi Piala Asia 2023 //instagram/@sandywalsh

PORTAL BOJONEGORO - Sandy Walsh menjadi pemain Eropa pertama yang akan bergabung dengan Tim Nasional (Timnas) Indonesia di era pelatih Shin Tae Yong.

Proses naturalisasi Sandy Walsh telah disetujui Menpora Zainudin Amalai pada Kamis, 10 Februari 2022.

Diketahui, Sandy Walsh adalah pemain keturunan Indonesia kelahiran Belgia dan saat ini memperkuat klub Belgia KV Mechelen.

Baca Juga: Kucing Mati Ditabrak Harus Dikubur Agar Tidak Kenak Sial, Benarkah? Ini Penjelasannya

Selain Sandy Walsh, ada 3 pemain lainnya yang direkomendasikan Shin Tae Yong kepada PSSI. Namun dalam proses naturalisasi itu, hanya dua pemain yang dipastikan membela Timnas Indonesia, yakni Sandy Walsh dan Jordi Amat.

Dari latar belakang keluarga, Sandy Walsh merupakan putra dari bapak Inggris-Irlandia dan ibu Belanda-Swiss keturunan Indonesia.

Pemain bertinggi badan 185 cm ini, bakal memperkuat lini belakang Timnas Indonesia era Shin Tae Yong.

Baca Juga: Resmi, Muhammadiyah Tetapkan 1 Ramadhan dan 1 Syawal 1443 Hijriyah Jatuh di Tanggal Ini

Dilansir PortalBojonegoro dari BeritaDIY, Sabtu, 12 Februari 2022, Sandy Walsh resmi bergabung bersama Timnas Indonesia 6 Oktober 2020 lalu dengan kontrak hingga 2025 mendatang.

Halaman:

Editor: Ainur Rofik

Sumber: BERITA DIY PRMN


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x