Simak! Keunggulan dan Kecanggihan Spek Handphone Terbaru Oppo Reno 8, Reno 8 Pro, Reno 8 Pro+ serta Harganya

- 8 Juli 2022, 09:52 WIB
HP OPPO Reno 8 Pro Plus 5G siap dirilis tahun 2022.
HP OPPO Reno 8 Pro Plus 5G siap dirilis tahun 2022. /Tangkapan layar YouTube.com/IMTEKNO

PORTAL BOJONEGORO - Oppo kembali meluncurkan Handphone terbaru mereka Oppo Reno 8 series sebagai lini ponsel terbaru yang bersaing di pasar China.

Ada tiga model yang diluncurkan oleh Oppo, yaitu Oppo Reno 8, Reno 8 Pro dan Reno 8 Pro Plus (Pro+).

Oppo Reno 8 series memiliki bodi dengan sudut yang tajam, serta tiga buah modul kamera di bagian punggungnya yang menjadi salah satu keunggulannya.

Baca Juga: Tak Banyak Yang Tahu Keunggulan dari Handphone Xiaomi Poco X3 NFC, Simak Penjelasannya Berikut Ini

Secara keseluruhan, baik Oppo Reno8, Oppo Reno8 Pro dan Oppo Reno8 Pro Plus ditopang oleh baterai berkapasitas 4.500 mAh dengan kemampuan fast charging 80 Watt.

Dilansir dari ZonaSurabaya-PikiranRakyat, Usai HP Poco F4 GT, Giliran Oppo Reno 8 Diluncurkan, Simak Spesifikasi Kelebihannya, Cocok untuk Gaya Hidupmu.

Berikut spesifikasi dari Handphone terbaru Oppo.

Baca Juga: Cara Mudah Zoom Kamera Handphone iPhone Serta Beberapa Fitur Penting Yang Tersembunyi Didalamnya

1. Oppo Reno 8

Soal spesifikasi, Oppo Reno 8 "reguler" mengusung layar AMOLED berukuran 6,43 inci Full HD Plus yang mendukung refresh rate 90 Hz.

Ponsel ini juga dilengkapi dengan kamera utama 50 MP, kamera ultra-wide 2 MP dan kamera 2 macro MP.

Memiliki kamera selfie 32 MP di bagian depan perangkat.

Sektor dapur pacu Reno 8 mengandalkan chipset Dimensity 1300 yang dipadu oleh kombinasi RAM/penyimpanan 8/128 GB dan 12/256 GB.

Baca Juga: Keren. Inilah 8 Handphone Terbaik Dan Termurah dari Produk Realme 2022

2. Oppo Reno 8 Pro  dan Plus

Reno 8 Pro Plus membawa spesifikasi yang melampaui Reno 8 dan Reno 8 Pro.

Ponsel ini dibekali layar OLED 6,7 inci yang mampu menyajikan refresh rate di angka 120 Hz.

Keunggulan lain yang ditawarkan Reno 8 Pro Plusv terletak pada chipsetnya yang sudah menggunakan MariSilicon X.

Chipset bikinan Oppo ini digadang-gadang dapat meningkatkan kualitas foto yang dihasilkan perangkat.

Apabila mengacu pada bocoran yang disampaikan tipster Mukul Sharma, Oppo Reno 8 series akan segera memulai debutnya di India dalam waktu dekat.

Baca Juga: Nokia Venom Max, Akan Hadir Di Akhir Tahun 2022, Simak Penjelasan Spesifikasinya

Simak juga daftar harga dari Handphone Reno Oppo.

1. Oppo Reno 8 (8 GB/128 GB) - 2.499 Yuan (sekitar Rp 5,5 juta).

2. Oppo Reno 8 (8 GB/256 GB) - 2.699 Yuan (sekitar Rp 5,9 juta).

3. Oppo Reno 8 (12 GB/256 GB) - 2.999 Yuan (sekitar Rp 6,5 juta).

4. Oppo Reno 8 Pro (8 GB/128 GB) - 2.999 Yuan (sekitar Rp 6,5 juta).

5. Oppo Reno 8 Pro (8 GB/256 GB) - 3.199 Yuan (sekitar Rp 7 juta).

6. Oppo Reno 8 Pro (12 GB/256 GB) - 3.499 Yuan (sekitar Rp 7,6 juta).

7. Oppo Reno 8 Pro Plus (8 GB/256) GB - 3.699 Yuan (sekitar Rp 8,1 juta).

8. Oppo Reno 8 Pro Plus (12 GB/256) GB - 3.999 Yuan (sekitar Rp 8,7 juta).

Demikian spesifikasi dari Handphone terbaru Oppo Reno beserta daftar harganya.***

Editor: Ainur Rofik


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini