Benarkah Teh Hijau Meningkatkan Kekebalan Terhadap Virus AIDS? Ini Penjelasannya

- 20 Februari 2022, 09:18 WIB
Benarkah Teh Hijau Meningkatkan Kekebalan Terhadap Virus AIDS? Ini Penjelasannya.
Benarkah Teh Hijau Meningkatkan Kekebalan Terhadap Virus AIDS? Ini Penjelasannya. / pixabay/mirkostoedter

PORTAL BOJONEGORO - Bulan November 2003 tim peneliti dari University of Tokyo, Jepang, mengeluarkan hasil penelitiannya yang cukup menyentak dalam Journal of Allergy and Clinical Immunology, tentang teh hijau.

Mereka telah melakukan penelitian pendahuluan terhadap khasiat teh hijau memerangi penyebaran virus AIDS.

Hasilnya, dosis tinggi teh hijau mampu menggenjot imunitas sel, dan sekaligus mencegah sel kebal tersebut tertular virus AIDS.

Selama ini teh hijau cukup populer di Asia, terutama Jepang dan Cina, Korea sebagai minuman harian.

Baca Juga: Saatnya Laki-laki Waspada Kanker Testis, Lakukan Tes Berkala Setiap Mandi

Yang sekaligus berkhasiat membantu pengobatan infeksi bakteri, kanker, menyusutkan risiko stroke dan serangan jantung dengan cara mengendalikan kadar kolesterol darah, mencegah plak dan karies gigi.

Senyawa berkhasiat tersebut adalah epgalokatekin - 3 - galat (epigallocatechin - 3 - gallate, EGCG).

Nah, zat inilah yang berkhasiat menggasak virus AIDS.

Walaupun demikian, menurut Dr. William T Shearer (guru besar pediatrik imunologi pada Baylor College of Medicine di AS), bukan berarti kita harus menenggak bergalon-galon teh hijau agar terhindar dari penularan virus AIDS.

Halaman:

Editor: M. Irzal

Sumber: Nirmala Magazine (Hidup Sehat Alami)


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini