Presiden Volodymyr Zelensky Berikan Senjata Bagi Warga Ukraina yang Ingin Berjuang Digaris Depat Melawan Rusia

- 25 Februari 2022, 18:34 WIB
Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky .Instagram /@zelenskiy_official
Presiden Ukraina, Volodymyr Zelensky .Instagram /@zelenskiy_official /

PORTAL BOJONEGORO - Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky berjanji bahwa dia akan mempertahankan negara Ukraina bersama dengan rakyatnya hingga titik dara penghabisan dari agresi militer Rusia.

Hal ini dikatakan Volodymyr Zelensky setelah Presiden Rusia Vladimir Putin menggerahkan operasi militer ke Donbas Ukraina Kamis, 24 Februari 2022, dikutip dari Instagram pikiranrakyat.

Volodymyr Zelensky menyeruhkan kapada seluruh rakyat Ukraina agar bersatu mempertahankan negara mereka dari agresi Rusia.

Baca Juga: Rusia Umumkan Perang Besar-besaran Terhadap Ukraina, Kemenlu Indonesia Lakukan Langkah Penyelamatan 138 WNI

Volodymyr Zelensky juga menegaskan akan memberikan senjata bagi sipa pun warga Ukraina yang ingin berjuang di garis depan mempertahankan negaranya.

Tidak hanya itu, Volodymyr Zelensky juga meminta agar para politisi dan pengusaha Ukraina yang kabur untuk kembali ke negaranya untuk melindungi tanah airnya.

"Saya berbicara secara terpisah ke semua perwakilan negara, pegawai negeri sipil, wakil rakyat dari semua tingkatan yang telah melarikan diri dari negara itu atau berencana untuk melakukannya.

"Rakyat Ukraina telah mempercayakan Anda tidak hanya untuk memerintah negara, tetapi juga untuk melindunginya. Ini adalah tugas langsung anda dalam situasi ini untuk bersama kami, dengan rakyat Ukraina," kata Volodymyr Zelensky. dikutip dari pikiran-rakyat.com.***

Editor: Ainur Rofik


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini