Inilah Penyebab Munculnya Bisul Di Pantat Serta Cara Mengobatinya

- 6 Juni 2022, 10:55 WIB
Ilustrasi bisul
Ilustrasi bisul /Kjerstin Michaela/Pixabay

PORTAL BOJONEGORO - Pasti hampir semua orang pernah mengalami kemunculan bisul, bahkan lebih sering muncul di bagian pantat.

Kemunculan bisul pada diri seseorang memang sangat membuat tidak nyaman, apalagi muncul di bagian bokong atau pantat yang sehari-harinya sering kita gunakan untuk duduk.

Selain menjadi penghalang aktivitas, bisul juga bisa membuat seseorang merasakan demam, bahkan jika tidak segera di atasi, maka hal tersebut bisa menjadi penghalang aktivitas berminggu-minggu bahkan berbulan-bulan.

Baca Juga: Berikut Penyebab Penyakit Ambeien Serta Cara Mengobatinya

Perlu diketahui bahwa bisul atau furunkel merupakan salah satu infeksi pada kulit yang umum terjadi, Seperti yang dilansir dari Warta Pontianak, Pada Minggu 5 Juni 2022, Perlu Diketahui, Ini Cara Mengatasi Tumbuhnya Bisul.

Berikut penyebab dan cara mengobati bisul yang kerap menjadi penghalang aktivitas kita.

Penyebab munculnya bisul

Bisul adalah benjolan berwarna merah pada kulit yang berisi nanah dan terasa nyeri, yang biasanya muncul di wajah, leher, bahu, ketiak, dan paling sering muncul di pantat.

Baca Juga: Dokter Ema : Berikut Salah Satunya Makanan Yang Bisa Menyebabkan Munculnya Penyakit Kanker

Bisul umumnya disebabkan oleh infeksi bakteri Staphylococcus aureus yang kemudian memicu peradangan pada folikel rambut.

Bisul yang berjumlah satu, berukuran kecil, dan tidak disertai penyakit lain, umumnya bisa diatasi dengan cara sederhana.

Akan tetapi jika bisul muncul lebih dari satu dan memberikan efek seperti demam dan nyeri yang luar biasa, maka perlu untuk melakukan pemeriksaan ke dokter terdekat Anda.

Baca Juga: Berikut Dampak Buruk Bagi Kesehatan Jika Sering Mengeluarkan Air Kecing Berbusa Menurut dr Saddam Ismail

Cara mengobati bisul yang kerap membuat aktivitas kita tertunda.

• Bisul yang berukuran kecil, berjumlah satu, dan tidak disertai dengan penyakit lain biasanya bisa diatasi sendiri di rumah.

Beberapa cara sederhana yang bisa dilakukan untuk mengobati bisul adalah:

1. Mengompres bisul dengan air hangat selama 10 menit sebanyak 4 kali sehari, guna mengurangi rasa sakit sekaligus mendorong nanah untuk berkumpul di puncak benjolan.

2. Membersihkan bisul yang pecah dengan kain kasa steril dan sabun anti-bakteri, lalu menutup bisul dengan kain kasa steril.

3. Mengganti perban sesering mungkin, misalnya 2–3 kali sehari.

4. Mencuci tangan dengan air dan sabun sebelum dan sesudah mengobati bisul.

Baca Juga: Primbon Jawa : Mengungkap Karakter Asli Dari Pasanganmu Berdasarkan Bulu Alis Yang Ia Miliki

• Bisul yang muncul secara berkelompok atau lebih dari satu dan membentuk karbunkel, tidak kunjung sembuh setelah penanganan mandiri, atau penderita memiliki sistem imun yang lemah, dianjurkan segera berkonsultasi dengan dokter guna mendapatkan penanganan lebih lanjut.

Untuk mengatasi bisul, salah satu pilihan penanganan yang akan dilakukan adalah dengan operasi.

Prosedur operasi dilakukan untuk membuat sayatan pada bisul dan membuat saluran untuk mengeluarkan nanah.

Dokter juga dapat meresepkan antibiotik untuk mengatasi infeksi, seperti  erythromycin atau clindamycin.

Perlu diingat, penggunaan antibiotik harus sesuai dengan resep dokter.

Jangan mengganti, mengurangi, atau berhenti menggunakan antibiotik sebelum waktunya meskipun keluhan sudah berkurang.***

Editor: Ainur Rofik


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah