Makan Buah Ini dengan Bijinya, Cegah Penuaan Dini dan Anti Kanker

9 Maret 2022, 16:39 WIB
Makan Buah Ini dengan Bijinya, Cegah Penuaan Dini dan Anti Kanker. /pixabay.com/@taboty

PORTAL BOJONEGORO - Ada beberapa buah yang sebaiknya makan dengan bijinya, untuk cegah penuaan dini dan anti kanker.

Kondisi iklim, tingkat aktivitas di luar ruangan, pola makan yang keliru (termasuk tidak rutin makan buah), bisa memicu penuaan dini dan kanker.

Tidak masalah makan buah dengan bijinya sekaligus, apalagi bisa atasi penuaan dini dan anti kanker, asalkan tahu buah apa saja yang bisa dimakan beserta bijinya.

Penuaan dini yang menjadi momok menakutkan terutama bagi perempuan.

Baca Juga: Blender Buah Ini dengan Bijinya, Mengandung Antioksidan Agar Awet Muda

Begitu juga kanker menjadi momok menyeramkan untuk semua gender.

Dilansir Portal Bojonegoro dari Pikiran Rakyat, dikatakan bahwa manggis sebagai buah tropis umumnya ditemukan di Asia khususnya Indonesia.

Selain rasa yang enak dan manis, buah manggis juga memiliki manfaat dan kandungan yang bermanfaat untuk kesehatan manusia, salah satunya cegah penuaan dini.

“Manggis diyakini memiliki kandungan antioksidan sangat tinggi baik itu dari bijinya, kulitnya, bahkan daging buahnya,” ujar dr. Zaidul Akbar.

Baca Juga: LUAR BIASA ! Buah yang Bisa Dimakan dengan Bijinya Ini, Ternyata Mengandung 15 Nutrisi

Menurut dr. Zaidul Akbar, kemampuan antioksidan tinggi tersebut, menyebabkan manggis bermanfaat penting dalam menjaga kesehatan.

Cara singkat membuat minuman sehat dari manggis menurut dr. Zaidul Akbar yaitu pertama-tama ambil manggis secukupnya , lalu blender bersama bijinya sampai larut menjadi satu dan saring lalu kemudian tambahkan madu secukupnya.

Jadi jus anti kanker, anti radang dan cegah penuaan dini ini bisa diminum dan tidak pahit bijinya.

Ada banyak kandungan gizi di dalam buah manggis yang bisa cegah penuaan dini dan anti kanker.

Baca Juga: Ternyata Buah Lezat Ini Viagra Alami, Bisa Meningkatkan Gairah Suami

Manggis juga memiliki zat bernama xanthones, dimana ini merupakan senyawa bioaktif yang memiliki sifat antioksidan.

Dalam xanthones terdapat gartanin, dimana gartanin ini bisa bertindak sebagai anti kanker, anti inflamasi, dan anti jamur.

Demikian buah manggis yang bisa dimakan dengan bijinya, untuk cegah penuaan dini dan anti kanker.***

Editor: M. Irzal

Sumber: Mapay Bandung YouTube dr Zaidul Akbar Official

Tags

Terkini

Terpopuler