Catat! 4 Jenis Olahraga yang Cocok untuk Wanita Aktif dan Dinamis

- 25 Mei 2022, 11:23 WIB
Ilustrasi yoga
Ilustrasi yoga /

PORTAL BOJONEGORO - Urusan domestik rumah tangga, juga tuntutan pekerjaan di luar rumah membuat wanita aktif dan dinamis sering melupakan pentingnya olahraga. Kesadaran mereka akan mulai tergelitik ketika badan mulai kurang bugar dan tubuh mengalami kenaikan berat badan yang drastis.

Meski dirundung dengan berbagai kesibukan dan tanggung jawab, seorang wanita aktif dan dinamis seharusnya perlu menyisihkan kesempatan untuk olahtubuh. Tapi, tentu saja harus dilihat secara cermat, olahraga yang cocok dengan gaya hidup, keuangan, dan juga waktu yang dimiliki.

Catat empat jenis olahraga yang cocok untuk wanita aktif dan dinamis:

Baca Juga: 8 Ide Me Time Murah Meriah, Cocok Untuk Wanita Super Sibuk

  1. Yoga

Yoga berasal dari Bahasa Sansekerta yang berarti penyatuan. Yoga bisa bermakna penyatuan dengan Sang Pencipta. Yoga menitikberatkan pada aktivitas meditasi dimana seseorang memusatkan seluruh pikiran untuk mengontrol panca indera dan tubuh secara keseluruhan.

Wanita yang mempunyai tingkat stres yang tinggi baik dalam ranah rumah tangga dan pekerjaan, paling cocok mencoba olahraga yang satu ini. Meditasi yang menjadi salah satu poin penting dalam yoga, dapat membantu mengurangi ketegangan mental bagi perempuan yang rentan stres.

Selain bisa mengurangi tekanan pikiran, Yoga juga berdampak baik untuk kebugaran dan pengurangan lemak tubuh. Hanya perlu waktu 15 sampai 30 menit, reklasasi dan badan ramping bisa didapatkan.

  1. Zumba

Wanita yang ceria dan bersemangat, cocok mencoba olahraga ini. Perpaduan antara gerakan yang cepat dan musik menghentak, mampu menciptakan kesenangan dan kegembiraan.

Asyiknya lagi, melakukan Zumba tidak akan seperti berolahraga. Lebih kepada menari dengan irama cepat.

Durasi zumba jauh lebih panjang dari yoga. Butuh sekitar satu jam atau lebih, seperti senam dan aerobik pada umumnya. Dimulai dari pemanasan, gerakan inti, dan pendinginan. Sebab itulah, Zumba cocok untuk ibu yang punya banyak waktu luang.

  1. Fitness

Zaman sekarang, fitness tidak hanya dilakukan kaum pria. Wanita pun sudah banyak yang melirik olahraga ini. Terutama pekerja kantoran yang memiliki jam terbang dan tuntutan penampilan yang tinggi.

Olahraga ini cenderung pada pengencangan massa otot. Baik pada bahu, lengan, perut, dan juga paha.

Bagi karyawan, fitness bisa dilakukan setelah bekerja. Dua sampai tiga kali seminggu dengan durasi 30 – 45 menit.

Baca Juga: Viral Film KKN Desa Penari, Potret Desa Lokasi Syuting Menjadi Sorotan

  1. Wing Chun

Wing Chun sebenarnya merupakan seni beladiri yang berasal dari Tiongkok. Secara harafiah diartikan sebagai nyanyian musim semi. Olahraga ini dikenal semenjak aktor Bruce Lee mulai berkiprah di dunia perfilman.

Di Indonesia, Wing Chun yang paling populer adalah Wing Chun aliran Ip Man (guru Bruce Lee).

Yang membuat Wing Chun cocok untuk wanita adalah karena beladiri ini diciptakan oleh seorang wanita. Tepatnya seorang biarawati.

Wing Chun tak banyak menggunakan energi, ledakan kekuatan, atau gerakan kasar. Gerakannya praktis, efisien, dan efektif melawan orang yang ukurannya lebih besar dengan kekuatan lebih besar sekali pun.

  1. Thai Boxing

Serupa Wing Chun, Thai Boxing juga termasuk beladiri. Seperti namanya, Thai Boxing diperkenalkan oleh Thailand. Walaupun ada beberapa spekulasi yang mengatakan sesungguhnya Thai Boxing adalah bela diri dari Indonesia.

Terlepas dari pada itu, gerakannya tidak mirip sama sekali dengan Wing Chun. Thai Boxing menuntut banyak adegan tendangan, pukulan, siku dan serangan lutut.

Wanita yang bekerja dengan risiko tinggi, entah jauh dari rumah atau sering bepergian sendiri, patut mencoba olahraga ini. Nilai plusnya. Tentu saja berat badan yang turun dan tubuh yang prima. ***

Editor: Ainur Rofik


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x