Introvert dan Nabi Yunus, apa Hubungannya

- 10 Juli 2022, 22:24 WIB
Introvert dan Nabi Yunus, apa Hubungannya
Introvert dan Nabi Yunus, apa Hubungannya /Pexels.


PORTAL BOJONEGORO - Introvert adalah suatu kepribadian atau cara hidup seseorang. Pada dasarnya orang-orang dahulu sudah ada yang demikian.

Tetapi beda konsepnya orang-orang dahulu introvert, menyendirinya ada tujuan ada alasan, ada suatu keadaan yang dimana keadaan itu mengharuskan untuk melakukan tersebut.

Dalam suatu kisah diceritakan dahulu dikutipPortal Bojonegoro dari introvertid, Nabi Yunus telah diperintahkan untuk menyeru penduduk Ninawa agar menyembah Allah. Kota Ninawa sendiri terletak di Mosul, Irak.

Sesampainya di Ninawa, Yunus alaihissalam mendapati para penduduknya tenggelam dalam kekafiran. Mereka menjadikan berhala sebagai Tuhan. Ritual penyembahan terhadap berhala ini telah berlangsung lama.

Baca Juga: Mengerikan! Kota Termegah Neom, Ustadz Zulkifli Ali: Zaman Itu Kata Nabi Hari Kiamat Sangatlah Dekat

Sebagai pendatang, Nabi Yunus dianggap orang asing oleh penduduk setempat. Ketika beliau memulai dakwahnya dan mengajak kaum Ninawa untuk menyembah Allah, mereka malah mengolok-olok Nabi Yunus.

Dakwah Nabi Yunus pun tak pernah dianggap oleh kaum Ninawa. Bahkan mereka merasa Nabi Yunus telah melakukan penghinaan terhadap berhala dan agama nenek moyang. Mendapati respon kaum Ninawa yang seperti itu Nabi Yunus tetap sabar.

Tahun demi tahun berlalu, kondisi tersebut belumlah berubah. Hingga sampai 33 tahun Nabi Yunus berdakwah, hanya dua orang penduduk Ninawa saja yang mendengarkan beliau. Nama mereka adalah Tanuh dan Rubil.

Sampai pada suatu hari, habis sudah kesabaran Nabi Yunus menghadapi kaum Ninawa yang keras kepala itu. Beliau pun berniat meninggalkan kaumnya. Namun, sebelum beliau pergi, Nabi Yunus menyampaikan kepada penduduk Ninawa bahwa azab Allah akan datang. Kemudian pergilah Nabi Yunus dalam keadaan sedih, kecewa, dan marah.

Halaman:

Editor: M. Irzal


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini