Warisan Imam Al-Ghozali ini Menjadi Cikal Bakal Pondok Pesantren di Indonesia

- 17 Agustus 2022, 04:56 WIB
Warisan Imam Al-Ghozali ini Menjadi Cikal Bakal Pondok Pesantren di Indonesia
Warisan Imam Al-Ghozali ini Menjadi Cikal Bakal Pondok Pesantren di Indonesia /Jendela Cianjur

PORTAL BOJONEGORO - Spirit ilmu pengetahuan agama yang diwariskan oleh Nabi Muhammad SAW, turun kepada para ulama-ulamanya Rasulullah SAW.

Di Pondok pesantren salah satunya, mewakili dari Imam Al-Ghozali, karena pondok pesantren sekarang ini banyak yang tempatnya jauh dari pusat kota.

Dulu salah satunya yang mencikal bakali pondok pesantren adalah Imam Al-Ghozali, beliau ketika itu tinggal di Baghdad, di kota besar, ibu kota Islam pada saat itu.

Baca Juga: Kisah Teladan Kisah Fenomenal Ketawakalan Imam Al-Ghozali

Ada Madrasah, nama Madrasah itu Madrasah Nidhomiyah, dengan perdana menteri bernama Nidhom Al-Mulki, perdana menteri tersebut membikin sebuah Madrasah dan disebarkan di berbagai daerah dengan kurikulum dimana kurikulum tersebut diwarisi oleh pondok pesantren sekarang ini.

Kurikulum tersebut adalah perkumpulan antara Fiqih, Ilmu Al-Kalam, dan Tasawwuf. Tiga ilmu itu sangat dominan di pondok pesantren, karena itu adalah kurikulum resmi Madrasah Nidhomiyah yang dimana dilahirkan oleh para Alim Ulama'.

Madrasah yang mestinya di kota ini, kemudian dipindah oleh Imam Al-Ghozali di sebuah perkampungan, sehingga melahirkan Ribath-ribath yaitu, pendidikan tapi campur dengan model Tasawwuf, lahir dari tangan-tangan diantaranya Imam Al-Ghozali.

Dulu pondok pesantren banyak diluar Jawa, di Jawa salah satu pusatnya ada di Banten, melahirkan tokoh besar Syaikh Nawawi Al-Bantani, tetapi beliau tidak sempat merasakan kejayaan Banten, karena itu beliau pindah ke Makkah.

Baca Juga: Kisah Tersebarnya Islam Beserta Ilmunya Melalui Sayidina Ali R.A

Halaman:

Editor: M. Irzal

Sumber: ppalanwar.com


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x