Keluarga Berharap Penyebab Kebakaran Lapas Tangerang, Segera Terungkap

- 9 September 2021, 08:10 WIB
Kondisi Lapas Kelas 1 Tangerang pasca peristiwa kebakaran yang merenggut 41 nyawa penghuninya pada Rabu, 8 September 2021, dini hari.
Kondisi Lapas Kelas 1 Tangerang pasca peristiwa kebakaran yang merenggut 41 nyawa penghuninya pada Rabu, 8 September 2021, dini hari. /Gilang Andaruseto Prabowo/Kemenkumham

Portal Bojonegoro – Hingga kini keluarga korban kebakaran lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas 1 Tangerang, Banten, masih tidak percaya dengan peristiwa tersebut.

Dimana peristiwa tersebut telah menewaskan 41 orang warga binaan yang sedang menjalani masa hukumannya di Lapas Tangerang. Kejadian terjadi pada Rabu 8 September 2021 dini hari sebagaimana lansiran dari pmjnews.com.

Jenazah ke- 41 korban yang merupakan warga binaan Lapas Tangerang, saat ini telah berada di rumah sakit Polri dan sedang di identifikasi oleh tim DVI Mabes Polri.

Baca Juga: September Ini, Pencairan Insentif Guru Madrasah Bukan PNS Rp647 miliar, Berikut Kriterianya

Dimana saat peristiwa terjadinya kebakaran 41 orang warga binaan Lapas Klas 1 Tangerang menjadi korban musibah kebakaran.

Sementara itu seorang keluarga korban bernama Angeline usia 40 tahun, mengaku masih syok dengan kejadian kebakaran tersebut, karena musibah tersebut merenggut nyawa keponakannya bernama Etus berusia 21 tahun.

Dirinya berharap pihak kepolisian baik dari Mabes Polri yang bekerja sama dengan Polda Metro Jaya bisa segera mengungkap penyebab kebakaran tersebut.

Baca Juga: Batas 12 September, Masjid Musholah Bisa Terima Bantuan Tahun 2021 Senilai 6.9M Rupiah

"Paling tidak bentuk awalnya diterangkan diberi keterangan ke pihak kita penjelasan sedetail mungkin," pinta Angeline kepada wartawan di RS Polri, Rabu, 8 September 2021.

Halaman:

Editor: M. Irzal

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini