Inilah Kronologi Kecelakaan Maut Vanessa Angel, Polisi: Dugaan Sopir Ngantuk

- 4 November 2021, 17:05 WIB
Kondisi Pajero Sport yang ditumpangi Vanessa Angel bersama suaminya, hancur usai mengalami kecelakaan tunggal di ruas tol KM 672, Nganjuk arah Surabaya Jawa Timur
Kondisi Pajero Sport yang ditumpangi Vanessa Angel bersama suaminya, hancur usai mengalami kecelakaan tunggal di ruas tol KM 672, Nganjuk arah Surabaya Jawa Timur /Twitter/ ADN on / @adnardn

PORTAL BOJONEGORO – Kabar duka datang dari dunia artis tanah air. Vanessa Angel dikabarkan meninggal dunia akibat mengalami kecelakaan di Tol Nganjuk Jawa Timur.

Dalam insiden tersebut, Vanessa dan suami Febri Ardiansyah dikabarkan tewas.

Kabid Humas Polda Jatim Kombes Pol Gatot Refly Handoko, menyampaikan kecelakaan terjadi di Tol Nganjuk dan anggota kepolisian sedang melakukan pengecekan di lokasi.

Baca Juga: Inilah Postingan Instagram Terakhir Vanessa Angel Sebelum Meninggal

"Benar telah terjadi laka lantas tunggal di tol Jakarta arah Surabaya pada pukul 12.36 WIB lokasi di KM 672+400A. Penumpang MD atas nama Febri Andriansyah dan Vanessa Adzania," kata Gatot Refly, dikutip dari PMJ News Kamis 4 November 2021.

"Korban luka dibawa ke RS Kertosono Nganjuk. Sementara Vanessa dan suami di bawa ke RS Bhayangkara, Surabaya," tandasnya.

Kecelakaan tunggal mobil Mitsubishi Pajero Sport yang ditumpangi artis Vanessa Angel dan sang suami Febri Andriansyah di Tol Nganjuk diduga karena sopir dalam kondisi mengantuk.

Baca Juga: Inilah Profil dan Biodata Vanessa Angel, Dikabarkan Meninggal Bersama Suami Akibat Kecelakaan

"Karena sopir mengantuk dan kemudian banting setir ke kiri dan menabrak pembatas tol sebelah kiri," terang Dirlantas Polda Jawa Timur, Kombes Pol M Latif Usman kepada wartawan, dilangsir dari PMJ News, Kamis 4 November 2021.

Latif menyebut, posisi penumpang yang berada di sebelah kiri ditempati suami dari Vanesa Angel, Febri Andriansyah atau yang lebih dikenal Bibi.

Halaman:

Editor: Ainur Rofik


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah