BTA Sulut Ekspansi Ke Kabupaten Minahasa Gelar Musyawarah Cabang

- 2 Juli 2022, 02:15 WIB
BTA Sulut Ekpansi Ke Kabupaten Minahasa Gelar Musyawarah Cabang
BTA Sulut Ekpansi Ke Kabupaten Minahasa Gelar Musyawarah Cabang /PB BTA Sulut

PORTAL BOJONEGORO - Usai Leadership Training Batch I di Kota Manado pada awal Juni 2022 lalu yang digelar secara digital Multimedia, Badan Tadzkir Akbar (BTA) sebagai organisasi pelajar di Sulawesi Utara, terus melakukan ekspansi ke daerah Kabupaten / Kota.

Kali ini BTA menggelar Musyawarah Cabang (Muscab) di Kabupaten Minahasa, guna  melanjutkan regenerasi kepemimpinan dikalangan pelajar tingkat Menengah Atas SMA/ SMK / MA / MK.

Muscab Minahasa berlangsung hybrid baik luring yang bertempat di Aula Madrasah Aliyah Al Khairaat, Kampung Jawa Tondano, dan daring via Zoom Meeting, Jumat, 1 Juli 2022 sore.

Presidium Sidang Muscab dipimpin Ketua Sidang Kurniawan Batjo dan anggota Presidium Taher Abdussamad serta Rifaldi Pagala.

Baca Juga: BTA Siap Gelar Kegiatan 'Akbar' di Bulan Juni, Catat Tanggalnya!

Muscab berlangsung tertib dimana Ketua BTA Cabang Minahasa demisioner, Wati Isnain Ibrahim SPd menyampaikan Laporan Pertanggungjawaban (Lapjab) pada sidang pleno tiga Muscab dengan melaporkan seluruh program yang telah sukses terlaksana selama kepengurusan 2012-2022.

"Study Islam Tadzkir Akbar (SITA) Tondano, Study Anggota Satu (SAGA 1), kajian rutin dan upgrading pengurus hingga SAGA 2 yang terlaksana antara tahun 2012-2013," jelas dia.

Wati pun mengaku terjadi kevakuman kegiatan setelah tahun 2013. Faktor penyebabnya yakni transisi masa sekolah Pengurus Cabang ke jenjang perkuliahan.

"Jadi saat itu kami pengurus sudah masuk ke jenjang kuliah, dan tidak sempat regenerasi kader di Cabang, sehingga terjadilah kevakuman pengurus untuk kegiatan BTA yang berfokus ke ranah siswa pelajar, sementara kami di masa itu sudah menjadi mahasiswa," ujar dia.

Halaman:

Editor: M. Irzal


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x