iPhone 14 semakin hangat diperbincangkan di Indonesia, diperkirakan harganya jatuh murah dari iPhone 13

- 7 Juli 2022, 12:24 WIB
Daftar Varian Warna iPhone 14, iPhone 14 Max, iPhone 14 Pro, dan iPhone 14 Pro Max, Ada Warna Favoritmu?
Daftar Varian Warna iPhone 14, iPhone 14 Max, iPhone 14 Pro, dan iPhone 14 Pro Max, Ada Warna Favoritmu? // Tangkap layar akun YouTube C&L Smartphone

PORTAL BOJONEGORO - Produk milik Apple iPhone 14 ini memang sedang ditungu-tunggu peluncuranya pada september 2022 mendatang.
 
Namun selain harganya yang dikatakan akan jauh turun, iPhone 14 ini dibocorkan sudah dinanti masyarakat karena spesifikasinya yang brbeda dari iPhone 13.

HP iPhone 14 ternyata baru akan rilis di Indonesia pada bulan September 2022 mendatang. Kendati demikian, bocoran-bocoran spesifikasinya menarik untuk diketahui.

Baca Juga: Bukan Cuman Handphone, Samsung Baru Mengupdate Laptop Samsung Chromebook 4 Paling Murah Di Indonesia

Menariknya, ponsel ini akan hadir dalam empat seri dan lima pilihan warna, yakni Sky Blue, Purple, Red, Starlight, dan Midnight.
 
iPhone 14 digadang-gadang memiliki performa lebih tebal daripada pendahulunya, yaitu iPhone 13.
 
Dalam perilisannya, Apple menghadirkan banyak inovasi baru mulai dari segi tampilan, spesifikasi, maupun harga.

Perlu Anda ketahui, ponsel yang diperkirakan memiliki harga lebih terjangkau dari iPhone 13 ini hadir dengan desain bodi dari titanium.

Apabila ditilik dari RAM, iPhone 14 kabarnya dibekali kapasitan mencapai 6GB dan menggunakan chipset yang terbaru.
 
Adapun chipset terbaru yang dimaksud adalah Bionik untuk versi Pro dengan penyimpanan hingga 2TB.

Baca Juga: Inilah 7 Mafaat Mengkonsumsi Buah Langsat, Baik Untuk Kesehatan

Kemudian khusus iPhone 14 Pro dan iPhone 14 Pro Max diklaim telah memiliki kamera utama mencapai 48MP.
 
Yang tak kalah penting, iPhone 14 juga didukung kapasitas yang besarnya mencapai 3059 mAH.

Di bawah ini adalah kisaran harga iPhone 14 per seri yang dikabarkan lebih murah dan terjangkau dari iPhone 13:
 
• iPhone 14 dijual dengan kisaran harga Rp11.170.749;
 
• iPhone 14 Pro dijual dengan kisaran harga Rp14.635.849;
 
• iPhone 14 Max dijual dengan kisaran harga Rp13.170.799;
 
• iPhone 14 Pro Max dijual dengan kisaran harga Rp16.100.899.

Baca Juga: Inilah Cara Menghindari Kulit Kita dari Kutil atau Papiloma

Dikutip Portal Bojonegoro dari KabarKei-PikiranRakyat, kamis 7 Juli 2022.

Tak hanya mengomentari terkait desain iPhone 14 yang sangat bagus, banyak netizen yang masih kewalahan dengan harga dari iPhone 14.

Itulah informasi kapan iPhone 14 resmi rilis di pasaran lengkap dengan perkiraan harga dan spesifikasi. ***

Editor: Ainur Rofik


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini