Jaga dan Tingkatkan Kesehatan Anda Dengan Mengkonsumsi Makanan Berikut Ini

- 2 Juni 2022, 09:13 WIB
Ilustrasi Sayuran yang disarankan oleh ahli gizi yang cocok untuk dikomsumsi saat diet
Ilustrasi Sayuran yang disarankan oleh ahli gizi yang cocok untuk dikomsumsi saat diet /

PORTAL BOJONEGORO - Menjaga serta meningkatkan kualitas kesehatan tubuh sangatlah penting bagi kita, terlebih tubuh kita pada setiap aktivitas memiliki peran penting dalam menjalani hidup.

Banyak cara yang bisa dilakukan untuk meningkatkan serta menjaga kualitas kesehatan tubuh manusia.

Cara yang dilakukan seseorang untuk meningkatkan kesehatan tubuh memang berbeda-beda.

Baca Juga: Sering dianggap Remeh, Ternyata Daun Pisang Memiliki Manfaat Untuk Kesehatan, Salah Satunya Menjaga Kesehatan

Ada yang melakukannya dengan berolahraga, minum minuman yang sehat serta mengkonsumsi makanan yang baik untuk kesehatan.

Nah dalam pembahasan kali ini, kita mengulas beberapa makanan yang baik dikonsumsi untuk meningkatkan kesehatan tubuh kita, seperti yang dilansir dari Seputarlampung Pada Rabu, 1 Juni 2022, 6 Makanan yang Baik untuk Meningkatkan Kesehatan Hati yang Bisa Dikonsumsi Setiap Hari.

1. Sayuran

Sayur-sayuran termasuk dalam jenis makanan sehat karena mengandung banyak nutrisi penting, seperti serat, vitamin A, vitamin C, vitamin K, magnesium, kalsium, zat besi, folat, dan kalium, yang sangat baik untuk kesehatan.

Selain itu, sayuran juga kaya akan antioksidan yang dapat melindungi tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas dan mengurangi berbagai risiko penyakit kronis, seperti penyakit jantung koroner, diabetes tipe 2, dan kanker.

Beberapa jenis sayur pilihan ini yang baik dikonsumsi untuk meningkatkan kesehatan seperti, sayur sawi, brokoli, wortel, kembang kol, mentimun, kale, tomat, kangkung, salada dan bayam.

Jenis sayur yang baik dikonsumsi untuk kesehatan tubuh ini sangat mudah ditemukan.

Baca Juga: Memiliki Banyak Manfaat Kesehatan Didalamnya, Ternyata Daun Jeruk Bisa Menyembuhkan Penyakit

2. Daging dan telur

Daging merupakan salah satu makanan sehat karena kaya akan nutrisi.

Daging sapi tanpa lemak dan dada ayam mengandung protein dan zat besi paling tinggi, bahkan kandungan lemaknya lebih rendah dibandingkan dengan jenis daging lainnya.

Selain daging, telur juga termasuk dalam makanan sehat.

Selain tinggi protein, telur juga mengandung nutrisi lengkap, mulai dari vitamin, mineral, lemak tak jenuh, hingga antioksidan.

Baca Juga: Tidur Siang Sangat Bermanfaat Bagi Kesehatan Tubuh, Salah Satunya Menurunkan Tekanan Darah

3. Kacang-kacangan dan biji-bijian

Makanan sehat yang sarat akan nutrisi berikutnya adalah kacang-kacangan dan biji-bijian.

Contohnya adalah kacang tanah, kacang mete, kacang almond, chia seed, biji labu, dan biji wijen.

Kacang-kacangan dan biji-bijian tersebut tidak hanya mengandung protein dan serat yang tinggi, tetapi juga kaya akan vitamin dan mineral seperti magnesium dan vitamin E.

4. Buah-buahan

Selain sayur, buah juga mengandung beragam nutrisi yang dibutuhkan tubuh, seperti serat, mineral, vitamin, dan antioksidan.

Beberapa jenis buah yang populer karena kaya akan nutrisi baik dikonsumsi untuk meningkatkan kesehatan seperti buah apel, alpukat, jeruk, pisang, stroberi, seci dan semangka, kiwi, mangga, nanas dan buah anggur.

Baca Juga: Bermanfaat Untuk Menjaga Kesehatan, Buah Jambu Menyimpan Banyak Kandungan Di Dalamnya, Ini Penjelasannya

5. Ikan dan makanan laut lainnya

Ikan dan makanan laut lainnya, seperti kerang dan udang, juga merupakan pilihan makanan sehat yang kaya akan asam lemak omega-3 dan yodium.

Sebuah penelitian menunjukkan bahwa memenuhi asupan omega-3 bisa menurunkan risiko terkena berbagai penyakit, termasuk penyakit jantung, demensia, dan depresi.

6. Susu dan produknya

Susu banyak mengandung vitamin, mineral, protein hewani, dan lemak baik.

Selain itu, susu merupakan salah satu sumber kalsium terbaik.

Untuk memperoleh nutrisi yang terdapat pada susu, Anda dapat mengonsumsinya secara langsung atau mengonsumsi produk olahannya, seperti keju dan yoghurt.***

Editor: Ainur Rofik


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini