Inilah Manfaat Kacang Hijau untuk Kesehatan

- 27 Juni 2022, 12:25 WIB
Manfaat kacang hijau untuk burung perkutut,
Manfaat kacang hijau untuk burung perkutut, /Pixabay/PDPics

PORTAL BOJONEGORO - Kita ketahui bersama bahwa kacang hijau sudah sangat populer di kalangan masyarakat serta kacang hijau ini sangat baik dikonsumsi untuk meningkatkan kesehatan imunitas, jantung, tulang dan mampu mengatasi kolesterol.

Vigna Radiata atau kacang hijau adalah suatu bahan yang memiliki manfaat atau khasiat yang baik bagi kesehatan.

Kandungan nutrisi yang terdapat dalam kacang hijau berupa Zat Besi, Kalium, Fosfor, Kalsium, Asam Folat, Vitamin A,B,C,E dan Vitamin K.

Baca Juga: Cara Ampuh Mengatasi Pasangan Yang Tidak Setia dan Mudah Selingkuh Oleh Gus Baha

Banyaknya kandungan nutrisi tersebut, maka kacang hijau memiliki manfaat yang sangat baik untuk kesehatan, Seperti dikutip Portal Bojonegoro dari channel YouTube dokter Fery Tv, Inilah manfaat kacang hijau untuk kesehatan.

Apa saja manfaat dan khasiat kacang hijau bagi kesehatan?

1. Kolesterol

kadar kolesterol yang tinggi dalam darah dapat menyebabkan terjadinya pembentukan plak. Terbentuknya plak akan menyebabkan menyempitnya diameter pembuluh darah sehingga aliran darah akan terganggu.

Kandungan zat antioksidan yang terdapat dalam kacang hijau, mempunyai peranan dalam menurunkan kadar kolesterol.

2. Baik untuk ibu hamil

Seorang ibu yang sedang hamil, harus membutuhkan asupan nutrisi yang lebih baik untuk si ibu dan janin.

Kandungan asam yang terkandung dalam kacang hijau, merupakan nutrisi yang penting dalam menjaga kesehatan ibu hami.

Dengan terpenuhinya asupan nutrisi asam folat pada masa kehamilan dapat memberikan perlindungan yang baik kepada janin.

Baca Juga: Kenali Lebih Dekat Sifat Yang Dimiliki Oleh Seseorang Dengan Zodiak Pisces

3. Kesehatan tulang

Merupakan bagian utama dari sistem rangka yang mempunyai fungsi sebagai penopang tubuh.

Kandungan terdapat dalam kacang hijau berupa magnesium, kalsium, dan fosfor  berperan penting dalam menurunkan resiko osteopirisis.

4. Imunitas tubuh
 
Dengan meningkatnya daya tahan tubuh atau imunitas tubuh sangat baik khususnya pada masa pandemi seperti sekarang ini.

Kandungan nutrisi seperti vitamin C dan karbohidrat yang terdapat dalam kacang hijau dapat memberikan energi dan meningkatkan imunitas tubuh.

Baca Juga: Berikut Sifat Yang Dimiliki Seseorang dengan Zodiak Virgo Yang Tidak Pernah Berubah

5. Kesehatan jantung

 Merupakan organ vital yang sangat penting dalam kelangsungan hidup tubuh kita, karena jantung adalah pusat dari sistem peredaran darah.

Kandungan beberapa zat antioksidan yang terdapat dalam kacang hijau mempunyai fungsi dalam menjaga kesehatan jantung, yaitu dengan cara menurunkan tekanan dan menurunkan kadar kolesterol darah.

Demikian manfaat kacang hijau untuk kesehatan tubuh serta mampu mengatasi beberapa penyakit.

Semoga bermanfaat.***

Editor: Ainur Rofik


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini

x